DanielPrg | DAN-Prg
PUSAT INFORMASI MEDIA BELAJAR DAN BERITA
Wednesday, February 8, 2023
Thursday, April 23, 2020
Kenali Penyakit Stroke - Gejala, penyebab, dan mengobati
Stroke adalah kondisi yang terjadi ketika pasokan darah ke otak terganggu atau berkurang akibat penyumbatan (stroke iskemik) atau pecahnya pembuluh darah (stroke hemoragik). Tanpa darah, otak tidak akan mendapatkan asupan oksigen dan nutrisi, sehingga sel-sel pada sebagian area otak akan mati.
Ketika sebagian area otak mati, bagian tubuh yang dikendalikan oleh area otak yang rusak tidak dapat berfungsi dengan baik. Stroke adalah keadaan darurat medis karena sel otak dapat mati hanya dalam hitungan menit. Penanganan yang cepat dapat meminimalkan kerusakan otak dan kemungkinan munculnya komplikasi.
Menurut riset kesehatan dasar yang diselenggarakan oleh Kementrian Kesehatan RI pada tahun 2013, di Indonesia terdapat lebih dari 2 juta penduduk, atau 12 dari 1000 penduduk, menderita stroke dengan persentase terbesar berasal dari provinsi Sulawesi Selatan.
Selain itu, stroke juga merupakan pembunuh nomor 1 di Indonesia, lebih dari 15% kematian di Indonesia disebabkan oleh stroke. Stroke iskemik memiliki kejadian yang lebih sering dibandingkan dengan stroke hemoragik, namun stroke hemoragik membunuh lebih sering dibandingkan dengan stroke iskemik.
Hipertensi yang diikuti dengan diabetes dan kolesterol tinggi merupakan kondisi yang paling sering meningkatkan risiko terjadinya stroke di Indonesia.
Gejala dan Penyebab Stroke
Gejala stroke dapat berbeda pada tiap penderitanya, tetapi gejala yang paling sering dijumpai adalah:
- Tungkai mati rasa
- Bicara menjadi kacau
- Wajah terlihat menurun
Penyebab stroke sangat bervariasi, mulai dari gumpalan darah pada pembuluh darah di otak, tekanan darah tinggi, hingga pengaruh obat-obatan pengencer darah.
Stroke sangat berisiko dialami penderita tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, berat badan berlebih, dan diabetes. Risiko yang sama juga dapat terjadi pada orang yang kurang olahraga, serta memiliki kebiasaan mengonsumsi alkohol dan merokok.
Pengobatan dan Pencegahan Stroke
Pengobatan stroke tergantung kepada kondisi yang dialami pasien. Dokter dapat memberikan obat-obatan atau melakukan operasi. Sedangkan untuk memulihkan kondisi, pasien akan dianjurkan menjalani fisioterapi, dan diikuti terapi psikologis apabila diperlukan.
Untuk mencegah stroke, dokter menyarankan untuk:
- Menerapkan pola makan yang sehat.
- Berolahraga secara rutin.
- Hindari merokok dan mengonsumsi minuman keras.
Komplikasi Stroke
Stroke dapat menyebabkan munculnya berbagai masalah kesehatan lain yang dapat membahayakan nyawa, antara lain:
- Deep vein thrombosis atau penggumpalan darah di tungkai.
- Hidrosefalus akibat menumpuknya cairan otak di dalam rongga otak.
- Disfagia atau gangguan refleks otot saat menelan.
Wednesday, April 22, 2020
Soal Kuis
Hai teman-teman, bagaimana kabarnya?, pastinya baik-baik saja yah ...
Nah, kali ini saya akan membagikan soal-soal kuis untuk belajar nih...
selamat mengerjakan ...
-----
Menu Pilihan
1-01 | ILMU PENGETAHUAN ALAM-XII
*) Disarankan untuk menggunakan PC/Komputer untuk mengerjakan soal !
*) Disarankan untuk menggunakan PC/Komputer untuk mengerjakan soal !
Tuesday, April 21, 2020
Update Data Penyebaran COVID-19 di Indonesia
Halo teman-teman, bagaimana kabar kalian ?, semoga aja kita tetap selalu sehat dan dapat melakukan aktivitas kita..
Nah disini saya akan membagikan informasi nih terkait Penyebaran COVID-19 di Indonesia
Berikut data informasi secara real-time terkait penyebaran COVID-19 di Indonesia ...
Nah disini saya akan membagikan informasi nih terkait Penyebaran COVID-19 di Indonesia
Berikut data informasi secara real-time terkait penyebaran COVID-19 di Indonesia ...
Wednesday, April 1, 2020
Mengenal Sejarah Tradisi Cap Go Meh
Cap Go Meh melambangkan hari kelima belas (hanzi : 十五暝; pinyin : Shíwǔ míng) bulan pertama Imlek dan merupakan hari terakhir dari rangkaian masa perayaan Imlek bagi komunitas migran Tionghoa yang tinggal di luar China. Istilah Cap Go Meh berasal dari dialek Hokkian yang bila diartikan secara harafiah bermakna “15 hari atau malam setelah Imlek”.
Bila dipenggal per kata, ‘Cap’ mempunyai arti sepuluh, ‘Go’ adalah lima, dan ‘Meh’ berarti malam.
Perayaan Cap Go Meh atau Perayaan Lampion ini tidak hanya dirayakan di Indonesia saja. Beberapa negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura juga ikut merayakan hari raya ini. Di negara Tiongkok, festival Cap Go Meh dikenal dengan nama Festival Yuanxiao (元宵节; Yuánxiāo jié) atau Festival Shangyuan.
Perayaan ini awalnya dirayakan sebagai hari penghormatan kepada Dewa Thai Yi. Dewa Thai Yi sendiri dianggap sebagai Dewa tertinggi di langit oleh Dinasti Han (206 SM – 221 M).
Upacara ini dirayakan secara rutin setiap tahunnya pada tanggal 15 bulan pertama menurut sistem penanggalan kalender Imlek. Upacara ini dahulu dilakukan tertutup hanya untuk kalangan istana dan belum dikenal secara umum oleh masyarakat Tiongkok.
Upacara ini dilakukan pada malam hari; untuk itu perlu disiapkan penerangan dengan lampu-lampu lampion yang dipasang sejak senja hari hingga keesokan harinya. Inilah yang kemudian menjadi lampion-lampion dan aneka lampu berwarna-warni yang menjadi pelengkap utama dalam perayaan Cap Go Meh.
Ketika pemerintahan Dinasti Han berakhir perayaan ini menjadi lebih terbuka untuk umum. Saat Tiongkok dalam masa pemerintahan Dinasti Tang, perayaan ini juga dirayakan oleh masyarakat umum secara luas. Festival ini adalah sebuah festival dimana masyarakat diperbolehkan untuk bersenang-senang.
Saat malam tiba, masyarakat akan turun ke jalan untuk menikmati pemandangan lampion berbagai bentuk yang telah diberi berbagai hiasan.
Di malam yang disinari bulan purnama sempurna, masyarakat akan menyaksikan tarian naga (masyarakat Indonesia mengenalnya dengan sebutan ‘Liong’) dan tarian Barongsai. Mereka juga akan berkumpul untuk memainkan sebuah permainan teka-teki dan berbagai macam permainan lainnya, sambil menyantap sebuah makanan khas bernama Yuan Xiao atau Wedang Ronde.
Tentu saja, malam tidak akan menjadi meriah tanpa kehadiran kembang api dan petasan.
Yuan Xiao sendiri adalah sebuah makanan yang menjadi bagian penting dalam festival tersebut. Yuan Xiao atau juga biasa disebut Tang Yuan adalah sebuah makanan berbentuk bola-bola yang terbuat dari tepung beras. Bila ditilik dari namanya, Yuan Xiao mempunyai arti ‘malam di hari pertama’.
Makanan ini melambangkan bersatunya sebuah keluarga besar yang memang menjadi tema utama dari perayaan Hari Imlek.
Perayaan Festival Cap Go Meh di Indonesia sendiri sangat bervariasi. Perayaan biasanya dilakukan oleh umat kelenteng-kelenteng atau Wihara dengan melakukan kirab atau turun ke jalan raya sambil menggotong ramai-ramai Kio/Usungan yang didalamnya diletakkan arca para Dewa.
Bahkan di beberapa kota di tanah air seperti di daerah Jakarta dan di Manado, terdapat atraksi ‘lokthung‘ atau ‘thangsin‘ dimana ada seseorang yang menjadi medium perantara yang konon setelah dibacakan mantra tertentu dipercaya telah dirasuki oleh roh Dewa untuk memberikan berkat bagi umat Nya.
Mereka biasanya akan melakukan beberapa atraksi sayat lidah, memotong lengan atau menusuk bagian badannya dengan sabetan pedang, golok, dan lain sebagainya. Sementara di Kalimantan, tepatnya di kota Pontianak dan Singkawang, atraksi ini disebut ‘Tatung‘.
Kutipan Sumber: https://tionghoa.info/
Gejala Sosial
Gejala sosial atau disebut juga dengan Social
Symptom, serta masalah sosial adalah dua saling terkait. Dimana, bila terjadi
gejala secara terus-menerus, maka bisa menimbulkan potensi masalah sosial yang
terjadi dalam masyarakat.Nah, potensi masalah itu tentu akan membuat terjadinya
perubahan sosial, sehingga timbullah baik dampak positif atau negatif.
Social symptom atau gejala sosial yang terjadi di
masyarakat, tentu tak terjadi dengan begitu saja. Artinya semua itu timbul
akibat adanya sesuatu atau yang disebut sebagai penyebab. Nah, adapun penyebab
terjadinya yakni:
- Faktor Kultural. Ya, salah satu faktor penyebab munculnya gejala sosial dikaitkan dengan budaya atau faktor kultural. Dimana faktor tersebut sendiri berasal dari nilai-nilai yang tumbuh dan berkembang dalam komunitas atau lingkungan masyarakat.Dengan hal demikianlah, yang kemudian akan membentuk pola pikir setiap orang yang terdapat dalam lingkup tersebut.Adapun beberapa contoh gejala sosial atau social symptom yang disebabkan karena faktor kultural ialah: Gotong royong, Kerja bakti, Perilaku menyimpang.
- Faktor Struktural. Sedangkan faktor struktural merupakan suatu keadaan yang menyebabkan timbulnya pengaruh terhadap struktur.Dimana yang dimaksud struktur disini ialah sesuatu yang disusun secara pola tertentu.Sehingga faktor ini bisa diketahui secara jelas dengan pola-pola hubungan yang terjadi antar manusia dengan kelompok yang terdapat dalam lingkungan masyarakat. Adapun contoh social symptom yang dipengaruhi oleh faktor struktural, yakni: Penyuluhan sosial, Interaksi antara individu dengan individu, Interaksi antara kelompok dengan kelompok lain, Interaksi antara individu dengan kelompok.
Jenis-jenis Gejala Sosial
- Gejala Ekonomi. Salah satu gejala sosial yang sering terlihat dalam lingkungan masyarakat ialah status sosial. Dimana ketimpangan penghasilan dalam tiap anggota masyarakat akan menyebabkan perbedaan strata atau status sosial.Nah, karena setiap orang memiliki tingkat kesejahteraan ekonomi yang berbeda, maka akan menyebabkan timbulnya gejala sosial.Adapun contoh social symptom dalam bidang ekonomi yakni: Pengangguran, Kemiskinan, Masalah kesehatan, Masalah kependudukan.
- Gejala Budaya. Indonesia disebut sebagai masyarakat yang majemuk, yang artinya terjadi atas berbagai kebudayaan. Nah, perbedaan yang terjadi antar kebudayaan dan suku inilah yang bisa menjadi bibit perpecahan karena kurangnya saling menghormati. Disisi lain, dengan perbedaan kebudayaan lokal yang ada dan dibarengi dengan globalisasi asing yang masuk ke Indonesia, menyebabkan gejala sosial semakin parah.Jika masyarakat Indonesia yang bisa menyaring mana yang perlu diterima dan mana yang tak perlu diterima, maka bisa memberikan dampak buruk bagi kebudayaan, misalnya gaya hidup, gaya berpakaian, ideologi serta lainnya.
- Gejala Lingkungan Alam. Alam pun mampu menyebabkan munculnya gejala sosial. Namun ini kembali lagi ke bagaimana masyarakatnya mengolah alam yang ada. Ya, dengan kondisi alam yang berbeda, maka akan memberikan dampak yang berbeda pula bagi manusia itu sendiri. Alam bisa bersahabat apabila diperlakukan secara baik, dan sebaliknya alam pun bisa melakukan hal buruk untuk manusia jika dirusak. Sebagai contoh, kebiasaan membuang sampah sembarangan yang bisa menyebabkan pencemaran lingkungan, imbasnya adalah muncul bibit penyakit yang akan menyerang manusia.Lebih dari itu, membuang sampah secara sembarangan di sungai akan menyebabkan banjir ketika musim hujan.
- Gejala Psikologis. Bahkan, aspek psikologi seseorang pun bisa menyebabkan gejala sosial. Ya, ketika seseorang merasa tertekan, stres, depresi atau bahkan sampai mengidapgangguan kejiwaan maka lama kelamaan akan menjadi gejala sosial dalam masyarakat.
Dampak Gejala Sosial
Social symptom memang tak selalu memberikan dampak
buruk, tergantung bagaimana penyebabnya. Sehingga beberapa dampak yang terjadi
yakni:
- Dampak Positif. Dengan berbagai kondisi individu yang berbeda dalam lingkungan masyarakat, tentu gejala sosial tak dapat dihindari. Namun itu semua, jika di sikapi secara bijak, pasti akan memberikan dampak positif. Sebagai contoh, dengan kemajuan teknologi yang sangat pesat, maka memberikan banyak manfaat untuk kehidupan. Misalnya sebagai sarana mempermudah informasi dan komunikasi, mempermudah pekerjaan, dan masih banyak lainnya. Nah, dengan kemudahan inilah, seharusnya di sikapi dengan baik, misalnya untuk mengakses informasi yang penting seputar kondisi negara saat ini, bukan mencari informasi di akun gosip. Atau bahkan malah menggunakan akses internet dengan membuat informasi yang palsu.
- Dampak Negatif. Untuk dampak negatifnya tentu yang paling banyak. Sebab masyarakat sekarang ini memang sulit untuk membedakan mana yang baik atau yang buruk. Terlebih anak-anak zaman sekarang menyebut dirinya sebagai generasi Z, generasi yang telah menggunakan serba teknologi. Namun, dengan ketidakmampuan mereka dalam beradaptasi dengan semua itu, malah akan menimbulkan perilaku yang menyimpang, baik dari norma atau nilai.
Contoh Gejala Sosial
Jika mencari contoh gejala sosial, tentu bisa Anda
lihat di sekitar secara jelas. Sebagai contoh berikut ini:
- Perilaku Koruptif. Ya, korupsi sepertinya merupakan penyakit yang telah menjamur di Indonesia. Mulai dari kalangan elit politik, bahkan hingga ke kalangan bahwa sekalipun. Hal inilah yang menjadi alasan mengapa perilaku korupsi masuk ke contoh gejala sosial. Dimana seseorang yang melakukan hal ini tak sadar bahwa korupsi akan merugikan banyak orang. Jika Anda berpikir korupsi hanyalah sekedar mengambil uang maka itu salah. Sebab beberapa bentuk dari perilaku korupsi itu sendiri yakni: terlambat masuk kerja atau sekolah, sering tak masuk kerja atau sekolah, pulang kerja lebih awal, serta yang paling utama adalah mengambil sesuatu yang bukan haknya.
- Kemiskinan. Mengapa kemiskinan termasuk ke dalam contoh gejala sosial? Hal ini karena, kemiskinan menjadi masalah yang harus diselesaikan oleh pemerintah. Namun memang, masalah kemiskinan ini tak bisa diatasi secara tuntas, karena banyak faktor yang menghalangi. Seperti tingkat pendidikan, kemampuan atau keterampilan, serta masih banyak lainnya.
- Perilaku Masyarakat. Sedangkan gejala sosial yang paling banyak ditemukan dalam lingkungan masyarakat adalah perilaku dari masyarakat itu sendiri. Adapun contoh perilaku gejala sosial dalam lingkup masyarakat yakni: membuat dan menyebarkan berita hoax, plagiarisme di kalangan mahasiswa, jaringan pertemanan yang tertutup.
Pada dasarnya, gejala sosial merupakan hal yang
biasa, namun untuk baik atau tidaknya tergantung bagaimana setiap individu
menyikapinya. Jadi, milikilah antisipasi terhadap gejala sosial yang ada agar
memberikan dampak yang positif.
SUMBER: https://moondoggiesmusic.com/gejala-sosial/
Tuesday, March 31, 2020
Alamat E-Mail itu "Not Case Sensitive"
Untuk
menjelaskannya, saya beri contoh anggap saja e-mail address saya adalah: orangkeren@yahoo.com
Apabila
teman-teman mengirim e-mail kepada saya dengan mengubah besar kecilnya huruf:
ORANGKEREN@YAHOO.COM
OrangKeren@Yahoo.Com
OrANgkEreN@yAhoO.com
maka,
e-mail tersebut akan tetap sampai ke orangkeren@yahoo.com
(dan saya sudah mencobanya).
Jadi,
bisa dikatakan bahwa pada kenyataannya alamat email tidak bergantung kepada
huruf besar atau kecilnya. (dikutip dari: https://rahard.wordpress.com/)
---
Sehingga, dalam meminta
alamat e-mail orang lain, kita tidak perlu menanyakan, “alamat emailnya huruf
kecil atau besar?”
Penyakit Koronavirus 2019
Apa itu Penyakit Koronavirus 2019?
Penyakit koronavirus 2019 (bahasa Inggris: coronavirus disease 2019, disingkat COVID-19) adalah penyakit menular yang disebabkan oleh SARS-CoV-2, salah satu jenis koronavirus. Penyakit ini mengakibatkan pandemi koronavirus 2019–2020. Penderita COVID-19 dapat mengalami demam, batuk kering, dan kesulitan bernapas. Sakit tenggorokan, pilek, atau bersin-bersin lebih jarang ditemukan. Pada penderita yang paling rentan, penyakit ini dapat berujung pada pneumonia dan kegagalan multiorgan.
---
Bagaimana cara penularan COVID-19 ini?
Infeksi menyebar dari satu orang ke orang lain melalui percikan (droplet) dari saluran pernapasan yang sering dihasilkan saat batuk atau bersin. Waktu dari paparan virus hingga timbulnya gejala klinis berkisar antara 1–14 hari dengan rata-rata 5 hari.
---
Apa saja tanda-tanda dan gejala dari COVID-19?
---
Bagaimana cara penularan COVID-19 ini?
Infeksi menyebar dari satu orang ke orang lain melalui percikan (droplet) dari saluran pernapasan yang sering dihasilkan saat batuk atau bersin. Waktu dari paparan virus hingga timbulnya gejala klinis berkisar antara 1–14 hari dengan rata-rata 5 hari.
---
Apa saja tanda-tanda dan gejala dari COVID-19?
Orang-orang
yang terinfeksi mungkin bersifat asimtomatik atau memiliki gejala ringan,
seperti demam, batuk, dan kesulitan bernapas. Gejala diare atau infeksi saluran
napas atas (misalnya bersin, pilek, dan sakit tenggorokan) lebih jarang
ditemukan. Kasus dapat berkembang menjadi pneumonia berat, kegagalan
multiorgan, dan kematian.
---
Bagaimana cara pencegahan terhadap COVID-19?
Tindakan
pencegahan untuk mengurangi kemungkinan infeksi antara lain tetap berada di
rumah, menghindari bepergian dan beraktivitas di tempat umum, sering mencuci
tangan dengan sabun dan air selama minimum 20 detik, tidak menyentuh mata,
hidung, atau mulut dengan tangan yang tidak dicuci, serta mempraktikkan higiene
pernapasan yang baik. CDC merekomendasikan untuk menutup mulut dan hidung
dengan tisu saat batuk atau bersin dan menggunakan bagian dalam siku jika tidak
tersedia tisu. Mereka juga merekomendasikan higiene tangan yang tepat setelah
batuk atau bersin. Strategi pembatasan fisik diperlukan untuk mengurangi kontak
antara orang yang terinfeksi dengan kerumunan besar seperti dengan menutup
sekolah dan kantor, membatasi perjalanan, dan membatalkan pertemuan massa dalam
jumlah besar. Perilaku pembatasan fisik juga meliputi menjaga jarak dengan
orang lain sejauh 6 kaki (sekitar 1,8 meter).
Saturday, March 30, 2019
Sejarah Kepramukaan
Sejarah Pramuka – Pramuka merupakan singkatan berasal dari praja muda karana, yang memiliki makna rakyat muda yang senang berkarya. Gerakan Pramuka Indonesia adalah nama organisasi pendidikan nonformal yang menyelenggarakan pendidikan kepanduan yang dilakukan di Indonesia.
Sedangkan pengertian Kepramukaan adalah sistem pendidikan kepanduan yang disesuaikan bersama keadaan, kepentingan, dan perkembangan masyarakat dan bangsa Indonesia. Pendidikan kepanduan merupakan sistem pendidikan di luar lingkungan sekolah dan di luar lingkungan keluarga didalam wujud kesibukan menarik.
Serta menyenangkan, sehat, teratur, terarah, praktis yang dilakukan di alam terbuka bersama Prinsip Dasar Kepramukaan dan Metode Kepramukaan, yang sasaran akhirnya pembentukan watak, akhlak, dan budi pekerti luhur.
---
---
Sejarah Pramuka di Dunia
Pramuka adalah istilah yang hanya digunakan di Indonesia, sedangkan di dunia dikenal dengan Scout. Gerakan yang juga disebut dengan Scouting atau juga Scout Movement ini memiliki tujuan untuk mengembangkan perkembangan pemuda baik secara fisik, mental maupun spiritual.
Sejarah Pramuka di dunia sendi bermula pada 25 Juli 1907 saat Lord Robert Baden Powell pada saat itu sebagai Letnan Jenderal tentara Inggris untuk perdana mengadakan perkemahan pramuka di Pulau Brown Sea, Inggris selama 8 hari.
Setelah itu pada tahun 1908 Baden Powell menulis sebuah buku tentang prinsip dasar kepramukaan “Scouting for Biys” yang memiliki arti Pramuka Untuk Anak Laki-laki. Di tahun 1912 dengan bantuan dari adik perempua Baden Powell yang bernama Agnes, maka terbentuklah pramuka untuk perempuan dengan sebutan “Girls Guides”.
Organisasi kepramukaan perempuan ini dilanutkan oleh istri Baden Powell. Setelah itu pada tahun 1916 didirikanlah kelompok pramuka siaga dengan nama CUB (Anak Serigala). Pedoman kegiatan yang dilaksanakan berdasarkan pada sebuah buku yang memiliki judul “The Jungle Book” karangan Rudya Kipling.
Dua tahun kemudian, tepatnya pada tahun 1918, Baden Powell kembali membentuk Rover Scout, yaitu organisasi untuk pemuda yang sudah berusia 17 tahun. Berselang 4 tahun setelah itu tepatnya pada tahun 1922, Baden Powell menerbitkan buku yang berjudul “Rovering To Success”, buku ini menggambarkan seorang pemuda yang harus mengayuh sampannya menuju pantai yang bahagia.
---
Jambore Dunia
Pada tahun 1920, merupakan tahun yang paling berpengaruh dalam sejarah pramuka, dimana pada ditahun tersebut merupakan untuk pertama kalinya diadakan Jambore di dunia. Selain itu pada tahun tersebut juga dibentuk Dewan Internasional pramuka yang beranggotakan 9 orang biro dan biro berpusat di London.
Biro pramuka putra dunia mempunyai lima kantor wilayah yaitu di negara Costa Rica, Mesir, Filipina, Swiss dan Nigeria. Sedangkan untuk putri mempunyai lima kantor pusat sekretariat di London dan biro kantor wilayah di Amerika latin, Asia pasifik, Arab dan Eropa.
Jambore Dunia pertama dilaksanakan Olympia Hall, London. Pada kegiatan tersebut diudang juga peserta dari 27 negara dan pada saat itu Baden Powell diangkat sebagai Bapak Pandu sedunia (Chief Scout of The World).
Pelaksanaan Jambore dunia selanjutnya:
- Tahun 1924 ke II, jambore dilaksanakan di Ermelunden, Copenhagen, Denmark
- Tahun 1929 ke III jambore dilaksanakan di Arrow Park, Birkenhead, Inggris
- Tahun 1933 ke IV jambore dilaksanakan di Godollo, Budapest, Hongaria
- Tahun 1937 ke V jambore dilaksanakan di Vogelenzang, Blomendaal, Belanda
- Tahun 1947 ke VI jambore dilaksanakan di Moisson, Prancis
- Tahun 1951 ke VII jambore dilaksanakan di Salz Kamergaut, Austria
- Tahun 1955 ke VIII jambore dilaksanakan di Sutton Park, Sutton coldfild, Inggris
- Tahun 1959 ke IX jambore dilaksanakan di Makiling, Philipina
- Tahun 1963 ke X jambore dilaksanakan di Marathon, Yunani
- Tahun 1967 ke XI jambore dilaksanakan di Idaho, Amerika Serikat
- Tahun 1971 ke XII jambore dilaksanakan di Asagiri, Jepang
- Tahun 1975 ke XIII jambore dilaksanakan di Lillehammer, Norwegia
- Tahun 1979 ke XIV jambore dilaksanakan di Neishaboor, Iran (tetapi dibatalkan)
- Tahun 1983 ke XV jambore dilaksanakan di Kananaskis, Alberta, Kanada
- Tahun 1987 ke XVI jambore dilaksanakan di Cataract Scout Park, Australia
- Tahun 1991 ke XVII jambore dilaksanakan di Korea Selatan
- Tahun 1995 ke XVIII jambore dilaksanakan di Belanda
- Tahun 1999 ke XIX jambore dilaksanakan di Chili, Amerika Serikat
- Tahun 2003 ke XX jambore dilaksanakan di Thailand
Dikutip dari https://www.keepsoh.com/sejarah-pramuka/
---
Sejarah Pramuka di Indonesia
Sejarah pramuka di Indonesia tidak lepas berasal dari Gagasan Baden PowelI yang merupakan Bapak Pandu sedunia. Lord Robert Baden-Powell Of Gilwell menuliskan pengalaman didalam pembinaan remaja di negara lnggris, yang kemudian tumbuh berkembang jadi gerakan kepanduan (kepramukaan).
Ide cemerlang Baden-Powell yang ditulis didalam buku Scouting for Boys menyebar ke bermacam negara, juga ke Netherland (Belanda) bersama nama “Padvinder”. Oleh orang Belanda, gagasan itu dibawa ke Hindia Belanda (Indonesia) yang merupakan wilayah jajahannya.
Sejarah sudah mencatat bahwa gerakan pramuka (kepanduaan) ikut berperan aktif didalam kongres pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928 yang mencetuskan sumpah pemuda sehingga kepanduan Indonesia semakin berkembang. K.H. Agus Salim mencetuskan gagasan untuk mengganti Padvenders bersama nama Pandu atau kepanduan setelah ada larangan Pemerintah Hindia Belanda gunakan arti Padvindery.
Setelah kemerdekaan Indonesia, terbentuklah Pandu Rakyat Indonesia di Solo pada tanggal 28 Desember1945 yang merupakan hanya satu organisasi kepanduan Indonesia bersama ketentuan Menteri Pendidikan, Pengajaran, dan Kebudayaan Nomor 93/Bhg.A, tanggal 1 Februari 1947.
Pada awal th. 1950, banyak bermunculan organisasi-organisasi kepanduan sehingga Menteri Pendidikan, Pengajaran, dan Kebudayaan, mengganti ketentuan Nomor 93/Bhg.A, Tanggal 1 Februari 1947 bersama Keputusan Nomor 23441/ Kab, Tanggal 6 September 1951. Hal ini terlalu mungkin organisasi kepanduan lain tak sekedar Pandu Rakyat Indonesia.
Pada tanggal 16 September 1951, terbentuklah IPINDO (Ikatan Pandu Indonesia) yang diterima jadi anggota Internasional Conference (Organisasi Kepanduan Sedunia) mewakili Indonesia masuk didalam Far East Regional Scout Officer pada th. 1953.
Pada tahun. 1954, terbentuklah organisasi POPPINDO (Persaudaraan Organisasi Pandu Puteri Indonesia) dan PKPI (Kepanduan Putri Indonesia) yang melebur jadi PERKINDO (Persatuan Kepanduan Indonesia).
Dikutip dari https://www.keepsoh.com/sejarah-pramuka/
---
Nama Gerakan Pramuka Indonesia
Dalam kurun pas 1950-1960 banyak organisasi kepanduan tumbuh di Indonesia. 100 organisasi kepanduan yang terhimpun didalam tiga federasi organisasi, yakni IPINDO, POPPINDO dan PKPI. Oleh karena itu, Presiden Soekarno mengimbuhkan amanat pemimpin pandu di Istana Merdeka pada tanggal 9 Maret 1961.
Presiden Soekarno memperlihatkan pembubaran semua organisasi kepanduan di Indonesia dan kemudian meleburnya jadi organisasi baru yang bernama Gerakan Pramuka bersama simbol tunas kelapa.
Dengan pertolongan Perdana Menteri Ir. Iuanda, maka perjuangan membuahkan Keppres No. 238 Tahun 1961 perihal Gerakan Pramuka yang pada tanggal 20 Mei 1961 ditandatangani oleh Pjs. Presiden RI Ir. Juanda karena Presiden Soekarno tengah mampir ke Jepang.
Akhirnya Gerakan Pramuka diperkenalkan secara resmi kepada khalayak pada tanggal 14 Agustus 1961 bersamaan bersama Presiden Republik Indonesia menganugerahkan panji-panji sebagai penghargaan keikutsertaan para pandu didalam berjuang isi kemerdekaan Republik Indonesia. Sejak itulah, pada tanggal 14 Agustus 1961 ditetapkan sebagai Hari Pramuka.
Berdasarkan Surat Keputusan Musyawarah Nasional Gerakan Pramuka th. 1988 di Dili, Timor-Timor nomer 10/MUNAS/88 perihal Bapak Pramuka, Sri Sultan Hamengku Buwono IX Raja Kesultanan Yogyakarta (Gubernur Yogyakarta) dan juga Wakil Presiden Indonesia yang ke dua antara 1973—1978 dan dulu menjabat sebagai Ketua Kwartir Gerakan Pramuka adalah Bapak Pramuka Indonesia.
Demikianlah Artikel perihal Sejarah Pramuka di Dunia dan Indonesia lengkap. Semoga artikel diatas dapat bermanfaat bagi kami seluruh baik itu pengertian pramuka, gerakan pramuka, pramuka penggalang, pramuka penegak, pramuka indonesia, histori pramuka dunia dan histori pramuka di indonesia
Dikutip dari https://www.keepsoh.com/sejarah-pramuka/
---
Subscribe to:
Posts (Atom)
Data Dosen Hombase
DataTable Using GridJS
-
DataTable Using GridJS
-
Stroke adalah kondisi yang terjadi ketika pasokan darah ke otak terganggu atau berkurang akibat penyumbatan (stroke iskemik) atau pecahny...